Selamat Hari Bumi Sedunia

Posted on

Hari Bumi


Selamat Hari Bumi Sedunia. Sebenarnya apa sih arti dari hari bumi itu? Hari bumi sedunia adalah hari pengamatan bumi yang mulai dicanangkan pada tanggal 22 April 1970. Pada tanggal tersebut, hari bumi itu diperingati secara Internasional. Hari bumi dicanangkan sebagai suatu hari dimana para manusia yang ada di dunia dapat meningkatkan kesadarannya untuk lebih mencintai Bumi yang ditinggali. Berbeda dengan Hari Lingkungan Hidup yang diperingati pada tanggal 5 Juni, Hari Lingkungan Hidup bertujuan sebagai wadah untuk meningkatkan kesadaran global mengenai kebutuhan agar dapat mengambil tindakan positif bagi perlindugan alam. Sejarah Hari Bumi sedunia diamana pertama kali dirancang oleh seorang senator Amerika Serikat yaitu Senator Gaylord Nelson yang juga merupakan seorang pengajar lingkungan hidup. Tanggal 22 April dirasa sebagai tanggal yang paling tepat, karena pada tanggal tersebut belahan bumi bagian utara sedang mengalami musim semi, dan pada belahan bumi bagian selatan sedang mengalami musim gugur.

Sedangkan Hari Lingkungan Hidup Sedunia pertama kali ditetapkan oleh Majelis Umum dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang dimulai tahun 1972. Berbeda dari hari Bumi, penetapan Hari Lingkungan Hidup sedunia pertama kali pada pembukaan Konferensi PBB tentang Lingkungan Hidup yang diselenggarakandi Stockholm pada tanggal 5 hingga 16 Juni 1972. Hari Lingkungan Hidup juga mendapatkan apresiasi yang besar dari banyak tokoh-tokoh dunia. Hari Bumi sendiri saat ini dirayakan oleh 175 negara di dunia yang dikoordinasi secara global oleh Earth Day Network atau Jaringan Hari Bumi.

Pada saat seluruh dunia merayakan hari Bumi pada tanggal 22 April, maka lain halnya UN (United Nation) atau PBB yang memperingati hari Bumi di tanggal 20 Maret. Kenapa berbeda? Hal ini dikarenakan karena sebuah tradisi yang dicanangkan oleh aktivis perdamain bernama John McConnell yang mencanangkannya pada tahu 1969. Di tanggal 20Maret 1969 tersebut, merupakan hari disaat matahari letaknya tepat berada di atas khatulistiwa atau yang sering disebut sebagai Ekuinoks. Sedangkan di Indonesia, masih jarang sekali masyarakat yang mengetahui atau merayakan Hari Bumi. Berbeda dengan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang selalu diperingati pada tanggal 5 Juni. Pada dasarnya tidak ada perbedaan yang besar antara Hari Bumi Sedunia dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia karena keduanya memiliki tujuan yang sama yaitu meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mencintai bumi yang berbeda hanyalah penetapan sejarah hari bumi sedunia dan Hari Lingkungan Hidup sedunia ditetapkannya saja. Pada Hari Lingkungan Hidup Sedunia pertama kali indonesia diwakili oleh Prof. Emil Salim pada konferensi di Stockholm tersebut. Prof. Emil Salim sendiri saat itu menjabat sebagai Kepala Bapenas.

Hari bumi sedunia biasanya hanya diperingati oleh para aktivis lingkungan hidup di seluruh dunia, yang ditandai dengan berkumpulnya para aktivis. Saat ini bumi mengalami penurunan yang sangat drastis, bumi kita semakin rusak hal itu ditandai dengan adanya berbagai macam bencana alam seperti longsor, banjir, kekeringan, angin topan adanya krisi air hingga banyaknya kebakaran hutan. Dampak negatif itu sangat dirasakan oleh para manusia hingga tak jarang bencana tersebut menyebabkan adanya korban jiwa. Sedangkan kesadaran masyarakatnya untuk merawat dan menjaga bumi juga semakin menurun. Kadang-kadang manusia tidak sadar kebiasaan-kebiasaan kecilnya untuk merusak alam berdampak besar di kemudian harinya. Hal itu perlu ditanamkan ke diri manusia keseluruhan tidak hanya perorangan saja, karena hal itu membutuhkan campur tangan semua pihak.

Para manusia di dunia sudah harus memiliki kesadaran untuk menjaga dan melestarikan lingkungan hidup dan sebaiknya mulai diajarkan sejak usia dini. Pada saat hari bumi sedunia, pemerintah dan aktivis lingkungan hidup dapat memberikan penyuluhan dan berbagai macam informasi kepada masyarakat bagaimana pentingnya untuk menjaga kelestarian lingkungan hidup. Karena saat ini perubahan iklim yang sangat drastis di bumi ini tidak dapat dicegah lagi, perlu berbagai cara untuk mengantisipasi. Sehingga manusia yang ada di bumi ini dapat beradaptasi dengan perubahan iklim yang ada. Dengan hal kecil saja dapat merubah kebiasaan merusak alam menjadi kegiatan melestarikan alam. Manusia harus peduli dengan bumi dan lingkungan hidupnya. Selamat hari Bumi Sedunia semoga dengan adanya hari bumi sedunia bisa membuat para manusia untuk lebih mencintai alam dan lingkungan hidup.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.