Wow, Mobil Ini Dilapisi Rambut Manusia

Posted on
Foto: copyright dailymail.co.uk

HOTMAGZ-Siapa bilang yang jago modifikasi mobil hanya para laki-laki? Ini dia wanita unik yang memodifikasi mobilnya dengan berbagai warna rambut manusia dari ras yang berbeda-beda.

 

Maria Mugno wanita berumur 44 tahun ini menghiasi mobilnya dengan berbagai rambut yang berasal dari ras yang berbeda, atas kreativitasnya tersebut ia berhasil mendapatkan Guinness World Record pada tahun 2010 sebagai mobil paling berambut di dunia. Tidak selesai disitu, hingga kini ia terus mengumpulkan rambut-rambut dari berbagai tempat untuk menambahkan model-model lainnya pada mobil uniknya itu, seperti yang dikutip dari Dailymail.co.uk.
 

 Segala upaya dilakukan untuk terus mendapatkan rekor baru seperti menambahkan rambut seberat 20 kg. Butuh waktu 150 jam untuk menata rambut tersebut sampai rapi sesuai dengan warnanya.
Dengan rambut yang berasal dari ras yang berbeda-beda ini, Maria mengharapkan ketika orang melihat mobilnya akan merasakan kebebasan dan sebuah dunia yang penuh damai. Untuk mendapat keunikan tentang warna dari rambut tersebut, ia berusaha mengumpulkan rambut dari orang-orang yang berasal dari macam-macam ras di dunia.
 

Foto: copyright dailymail.co.uk

Tidak hanya pada bagian luar, ia juga menempelkan rambut-rambut tersebut sampai bagian dalam mobilnya. Semua rambut pada mobilnya bukanlah rambut imitasi, melainkan rambut asli. Mobil ini bukan saja untuk pajangan, tetapi ia gunakan juga untuk kendaraan sehari-hari.

 

Jika mobil pada umumnya hanya dibersihkan dengan menggunakan sabun, mobil unik ini memerlukan perawatan yang khusus. Maria harus menyisir rambut satu persatu jika sudah terlihat tidak beraturan. Atau jika ada bagian rambut yang lepas, Maria akan memasang kembali rambut tersebut. Sehingga agak sulit dalam merawat mobil unik ini.

 

Foto: copyright dailymail.co.uk


 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.